google.com, pub-3025914915219646, DIRECT, f08c47fec0942fa0 suarakolaka: BNNK Kolaka Sambangi Sekolah Terkait Narkoba

Total Pengunjung

Senin, April 21, 2014

BNNK Kolaka Sambangi Sekolah Terkait Narkoba

Kolaka-SK.

Peredaran Gelap dan Penyalahgunaan Narkoba di Kalangan pelajar akhir-akhir ini memang cukup memprihatinkan, bukan saja bagi kalangan masyarakat luas, namun termasuk pula bagi kalangan pelajar. pihak di sekolah mengakui dengan  pengetahuan yang diperoleh oleh siswa setelah mengikuti sosialisasi dapat menjadi filter dalam kehidupannya sehari-hari, baik pada lingkungan sekolah maupun pada lingkungan keluarganya. selain itu siswa juga dapat  mengetahui bahaya yang ditimbulkan oleh penyalahgunaan Narkoba.
hal ini sangat membantu kalangan guru dalam mendidik siswanya agar menjauhi pengaruh dari obat haram tersebut. lainnya, pihak sekolah telah memiliki kader anti narkoba di lingkungan sekolah yang bisa menjadi motifator bagi siswa lainnya.hal inilah yang membuat pihak Sekolah SMAN 1 Wundulako terdorong untuk menekankan kepada siswanya dalam mengikuti sosialisasi Narkoba. sebab dengan melibatkan siswa dalam mengikuti setiap kegiatan sosialisasi tentang Narkoba, para pelajar diharapkan mampu menghindari pengaruh negatif dari penyebaran gelap dan penyalahgunaan obat haram tersebut utamanya dikalangan sekolah tempat mereka menimba ilmu selama ini.


Kepala SMPN 1 Latambaga, Yoyok Priyo DS menekankan kepada siswanya agar semua materi terkait narkoba yang diperoleh agar dapat diaktualisasikan sehari-hari, baik dilingkungan sekolah maupun dalam lingkungan keluarganya. hal ini dimaksudkan agar para siswa tidak terpengaruh peredaran gelap narkoba yang marak selama ini. lanjut Yoyok, bagaimanapun kami sangat terbantu dengan adanya kegiatan sosialisasi Narkoba oleh tim BNNK Kolaka yang dilaksanakan disekolah kami. sebab dengan sosilalisasi ini siswa yang ada dapat lebih mengetahui sejauhmana bahaya yang ditimbulkan oleh penyalahgunaan Narkoba. selain itu, bagi siswa yang telah mengikuti kegiatan ini, nantinya telah dapat membantu pihak sekolah dalam mencegah peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba didalam lingkungan sekolah ini. makanya kami memiliki harapan yang sangat besar bagi siswa agar dapat secera bersama-sama memerangi Narkoba serta menciptakan lingkungan sekolah dan keluarganya yang bebas dari pengaruh Narkoba.

Sumarhadi Bony Saputra narasumber asal BNNK Kolaka dalam sosialisasi itu menjelaskan bahwa Narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan tanaman, baik sintetis maupun semi sintetis  yang dapat menyebabkan penurunan atau perubahan kesadaran dan menghilangkan rasa atau mengurangi rasa nyeri. Narkotika ini dibagi dalam beberapa golongan yaitu  Narkotika Golongan I, berpotensi sangat tinggi menyebabkan ketergantungan. tidak digunakan untuk terapi contohnya heroin , kokain dan ganja. Narkotika Golongan II, berpotensi tinggi menyebabkan ketergantungan, namun dapat digunakan pada terapi sebagai pilihan terakhir. Contohnya morfin dan pertidin. Narkotika golongan III, berpotensi ringan menyebabkan ketergantungan dan banyak digunakan dalam terapi, contohnya Codein.

“Psikotropika adalah zat atau obat, baik alamiah bukan narkotika, yang berkhasiat psikoaktif melalui pengaruh selektif pada susunan saraf pusat dan menyebabkan perubahan khas pada aktifitas mental dan perilaku, jenis obat ini juga terbagi dalam beberapa tingkatan sesuai dengan resiko ketergantungannya. Untuk jenis psikotropika yang beredar saat ini adalah mdma (ekstasi ), Lsd dan Stp, amfetamin, metamfetamin, fensiklidin dan ritalin, pentobarbital dan flunitrazepam, diazepam, klobazam, fenobarbital, barbital, klorazepam, klordiazepoxide dan nitrazepam seperti Nipam, pil BK/koplo, DUM, MG, Lexo, Rohyp .pentingnya memberikan pemahaman yang jelas kepada siswa tentang bahaya laten penyalahgunaan narkotika, agar siswa kelak dapat menjadi pionering dalam memberikan sosialisasi dikalangan sekolah tempat mereka menuntut ilmu selama ini, utamanya dalam pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN)." kata Bony.

Sementara, Kepala Seksi Pencegahan BNNK Kolaka, Murni, SH yang ditemui membenarkan program Diseminasi Informasi P4GN BNNK Kolaka yang saat ini berjalan dengan memilih sasaran sosialisasi Narkoba dikalangan Pelajar, baik pada sekolah Umum maupun pada sekolah kejuruan. dia berharap dengan kegiatan ini, seluruh  siswa yang telah mengikuti sosialisasi dan telah memiliki pengetahuan yang cukup tentang bahaya Narkoba, nantinya dapat menjadi kader-kader anti narkoba yang handal di lingkungan sekolahnya. dengan begitu, program Indonesia bebas Narkoba akan tercapai.

Editor : Hasrul