google.com, pub-3025914915219646, DIRECT, f08c47fec0942fa0 suarakolaka: Minum Kopi Setelah Makan Durian, Berbahaya?

Total Pengunjung

Selasa, Februari 06, 2018

Minum Kopi Setelah Makan Durian, Berbahaya?

Durian, apa yang kamu pikirkan tentang buah yang satu ini?
Bagi kamu yang menyukainya tentu akan membayangkan aromanya yang menggoda serta rasa manis dan tekstur daging buahnya yang lembut. Namun, bagi golongan orang yang membencinya pasti akan mengatakan hal sebaliknya. 

Ya, durian memang selalu menuai perdebatan opini masyarakat. Termasuk dalam hal kesehatan. 
Beberapa tahun terakhir, ada sebuah isu yang menyebutkan bahwa menenggak soda setelah makan durian bisa menyebabkan kematian. Dan, isu teranyar terjadi di Malaysia. Beberapa orang dilarikan ke rumah sakit setelah meminum kopi durian. 

Dengan adanya kasus tersebut tentu membuat publik bertanya-tanya akan fakta yang sebenarnya tentang durian. Menjawab pertanyaan masyarakat, dokter gizi, Dr Inge Permadhi SpGK menjelaskan, mengkonsumsi minuman tertentu seperti kopi atau soda setelah atau saat makan durian tidak berbahaya. 

Durian: Dibenci atau Dicintai?

Banyak Dibenci karena Aroma Menyengat, Ini Manfaat Durian si Raja Buah
Bolehkah Wanita Hamil, Ibu Menyusui, Bayi dan Balita Makan Durian?

"Durian dan kopi, dua buah objek makanan yang berbeda. Tak ada hubungannya dengan keracunan dan sebagainya. Keracunan mungkin bisa terjadi apabila orang yang meminumnya memiliki riwayat penyakit tertentu," ujar Dr Inge saat dihubungi kumparan (kumparan.com).

orang yang meminumnya dalam kondisi sehat maka tidak berbahaya. Yang membahayakan itu justru jika makan durian terlalu banyak, apalagi dengan kondisi buah yang sudah 'mengarak'," tambahnya.
Ilustrasi Obesitas

Lebih lanjut, dokter yang juga membuka praktik di RS Siloam ini juga mengungkapkan bahwa durian yang telah mengarak atau terlalu matang mengandung alkohol. Dan, jika terus dikonsumsi akan memicu beragam penyakit, mulai dari mual, obesitas, lelahnya pankreas, hingga diabetes melitus. 

"Kandungan gula yang terdapat pada durian terlalu matang akan membuat kerja pankreas semakin keras untuk menghasilkan insulin. Jika dibiarkan, hal ini dapat memicu kerusakan sel-sel pada pankreas yang berujung pada obesitas," jelasnya. 

Dalam kasus minum kopi setelah makan durian, Dr Inge menyebutkan bahwa tidak ada korelasi antara kopi dengan durian. "Mungkin orang itu sebelumnya sudah punya riwayat kesehatan yang buruk," kata Dr Inge. 

Timbulnya sebuah penyakit setelah mengkonsumsi durian tidak akan seketika muncul begitu saja. Karena menurutnya, riwayat penyakit seseorang yang sudah dialami selama berbulan-bulan atau bahkan menahun adalah pemicu terbesarnya. 

Mengakhiri perbincangan, Dr Inge menyarankan untuk menerapkan pola hidup sehat dengan tidak mengkonsumsi segala sesuatunya secara berlebihan.
"Segala sesuatu yang berlebihan itu enggak baik. Contohnya durian. Walaupun enak, namun harus tetap dibatasi. Perhatikan juga asupan makanan lain yang dipilih," tutupnya.

Baca juga :
1. Evakuasi Mukhmainah Berlangsung Dramatis